Rutinitas Pembuka Kegiatan Doa Pagi Bersama Pengadilan Agama Sampit
Rabu, sebagai pembuka kegiatan hari ini yaitu doa pagi bersama Pengadilan Agama Sampit (22/1/2025). Seperti menjadi pembiasaan, kegiatan ini diadakan di lobi dan diikuti seluruh Aparatur sekaligus Mahasiswa Magang. Dalam kesempatan kali ini sebagai pemimpin doa PPNPN Wahyudi. Melibatkan segala sesuatu hal dengan Tuhan adalah hal yang fundamental. Apalagi kita sebagai umat muslim doa merupakan senjata. Tiada yang bisa mengubah takdir kecuali doa.
Dalam kesempatan kali ini Ketua Ibu Ema Fatma Nuris, S.H.I, memberikan arahan mengenai hal hal yang berkaitan dengan berita diwebsite dan jalannya persidangan. Selain doa bersama, wadah ini juga untuk saling sharing hal-hal apapun yang berkaitan dengan segala kegiatan kantor yang perlu diperbaiki dan ditindak lanjuti, Selamat beraktifitas, PA Sampit!! BAHALAP, BAHALAP, BAHALAP.