Pengelola Keuangan PA Sampit Ikuti Sosialisasi LLAT Anggaran 2024 dan Persiapan Awal Tahun Anggaran 2025
Senin, 16 Desember 2024 pukul 13.00 WIB bertempat di Ruang Media Center, Pengelola Keuangan Pengadilan Agama Sampit yang terdiri dari: Sekretaris Pengadilan Agama Sampit Isnaniyah, S.Ag. yang juga selaku Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) dan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), didampingi oleh PPSPM Raudah, S.H., Bendahara Pengeluaran Umi Watini, A.Md. serta Staf Pengelola Keuangan Dwira Kurnianto Widodo, S.T., mengikuti zoom meeting Sosialisasi Langkah-Langkah Akhir Tahun Anggaran 2024 dan Persiapan Awal Tahun Anggaran 2025 yang diselenggarakan oleh Biro Keuangan Badan Urusan Administrasi Mahkamah Agung RI.
Kegiatan ini guna menindaklanjuti surat Sekretaris Mahkamah Agung Nomor 1591/BUA.3/BUA.KU1.1/X/2024 tanggal 9 Oktober 2024 perihal Langkah-langkah Akhir Tahun Anggaran dan dalam rangka tertib administrasi pengelolaan dan pelaporan keuangan tahun 2024, yang diikuti oleh Pengadilan tingkat banding dan tingkat pertama seluruh Indonesia. Sosialisasi ini dibuka secara langsung oleh Kepala Biro Keuangan BUA Mahkamah Agung RI Edi Yuniadi sekaligus menyampaikan arahannya. Kemudian penyampaian materi oleh: Kabag Perbendaharaan, Kabag Pelaksanaan Anggaran, Kabag PNBP, Kabag TGR, Kabag Akuntansi dan Pelaporan. Selesai materi dilanjutkan dengan diskusi dan tanya jawab oleh peserta Sosialisasi.