PA Sampit Melaksanakan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2024
Selasa (01/10/24) pukul 08.00 WIB, bertempat di Halaman Apel Pengadilan Agama Sampit dilaksanakan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2024 bertema “Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas”, upacara berlangsung khidmat dan penuh semangat yang diikuti oleh Wakil Ketua, Para Hakim, Panitera, Pejabat Struktural dan Fungsional, Staf Pelaksana, Anggota Posbakum, para Mahasiswa Praktik Kemahiran Hukum Faksyar IAIN Palangka Raya serta siswa magang SMKN 2 Sampit.
Upacara Hari Kesaktian Pancasila ini dipandu oleh MC Milad Nurfadilah, A.Md.A.B., dipimpin oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Sampit Nanang Soleman, S.H.I. sebagai Inspektur Upacara dengan pembacaan Teks Pancasila, Pembaca Naskah Pembukaan Undang-undang Dasar tahun 1945 Dwira Kurnianto Widodo, S.T. (Prakom).