Setiap tanggal 22 Desember kita selalu memperingati Hari Ibu. Peringatan Hari Ibu di Indonesia merupakan momen penting untuk menghargai jasa serta pengorbanan seorang ibu. Hari ini tidak hanya menjadi simbol untuk merayakan peran ibu dalam keluarga, tetapi juga sebagai pengingat akan pentingnya kedudukan ibu dalam pembangunan bangsa.
Tema Peringatan hari Ibu ke-96 Tahun 2024 adalah ”Perempuan Menyapa, Perempuan Berdaya Menuju Indonesia Emas Tahun 2024”. “Perempuan Menyapa” melambangkan keterlibatan aktif perempuan dalam berbagai aspek kehidupan. Aspek tersebut baik di tingkat keluarga, masyarakat, maupun dalam pembangunan bangsa.
“Perempuan Berdaya” mencerminkan perempuan yang memiliki kekuatan, kemampuan, dan keberanian untuk menentukan jalan hidupnya, memberikan kontribusi nyata, serta memperjuangkan hak-haknya.
Sedangkan “Menuju Indonesia Emas 2045” mengingatkan pada visi besar bangsa untuk mencapai puncak kemajuan pada usia 100 tahun Indonesia merdeka.
Dalam rangka memperingati Hari Ibu yang jatuh sehari sebelumnya yaitu tanggal 22 Desember 2024, pada hari ini Senin 23 Desember 2024 ASN/PPNPN Perempuan di Pengadilan Agama Sampit, tak terkecuali Petugas PTSP tampil beda dengan mengenakan busana tradisional Kebaya, tampak suasana di Ruang PTSP Pengadilan Agama Sampit lebih ceria karena para petugas PTSP tampil menarik dengan berbagai design kebaya yang dikenakan dalam melayani para pihak pencari keadilan.