HEADER WEB2

Written by Super User on . Hits: 129

Gerak Cepat!!! Pastikan Persiapan Menghadapi Monev Pembangunan ZI PA Sampit Laksanakan Rapat Di Malam Hari

Sabtu 30 Maret 2024, bertempat di Ruang Aula Pengadilan Agama Sampit, telah dilaksanakan Rapat persiapan dalam rangka meghadapi Monitoring dan Evaluasi Pembangunan ZI pada Unit Kerja Berpredikat WBK oleh Tim Penilai Internal yaitu Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI, yang diikuti oleh seluruh Aparatur Pengadilan Agama Sampit.

 Setelah menerima surat Kepala Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI Nomor: 479/BP/PW.1.1.1/III/2024 tanggal 26 Maret 2024 Hal Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Zona Integritas pada Unit Kerja Berpredikat WBK, yang mana Pengadilan Agama Sampit dijadwalkan pada hari Selasa tanggal 02 April 2024, serta Surat Plt. Sekretaris Mahkamah Agung RI Nomor : 2496/SEK/OT1/III/2024 tanggal 28 Maret 2024 Hal Evaluasi PMPMZI Tahun 2024 bahwa seluruh unit kerja wajib melaksanakan penilaian mandiri atas pembangunan zona integritas pada tahun 2024 melalui aplikasi https://pmpzi.mahkamahagung.go.id paling lambat 31 Maret 2024, atas dasar itu maka Ketua Pengadilan Agama Sampit gerak cepat melaksanakan Rapat Persiapan, yang dilaksanakan pada malam hari setelah Sholat Tarawih, walaupun dilaksanakan pada malam hari namun tidak menyurutkan semangat para aparatur.

image 3

Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Sampit Indra Purnama Putra, S.H.I., S.H., beliau menanyakan para Koordinator Area sejauhmana persiapannya dan kendala atau hambatan yang dihadapi, mari kita bekerja sama dengan baik kata beliau, supaya dapat melengkapi dokumen yang diminta dalam LKE PMPZI dan upload dokumen dapat diselesaikan tepat waktu sesuai dengan yang telah ditentukan.

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Sampit

Jl. Jendral Sudirman KM.3,5

Telp: 0531 - 21353

Sosial Media Pengadilan Agama Sampit